Tanah Abang, Surga Belanja
Toko Perhiasan Wanita |
"Brother Land dong," serempak kita bilang, jika ada teman yang bertanya kita hendak belanja kemana.
Istilah kita adalah Brother Land. Brother=abang, dan land=tanah, karena menganut kaidah MD, jadilah Brother Land. Maksa banget yah. Sok, kebarat-baratan yah.
Brother Land, eh, Tanah Abang yang terletak di kota Jekardah, merupakan surga bagi para pencinta belanja. Menjelang lebaran dan musim haji, sepertinya merupakan puncak kepadatan belanja di sini, walaupun hari-hari biasa juga mungkin penuh juga, karena banyak para pedagang dari berbagai daerah yang membeli barang di sini.
Jangan tanya, bagaimana situasi seminggu menjelang lebaran di Tanah Abang. Penuh sesak! Asli, bukan bohong. Kapok deh pergi ke sana mendekati hari H lebaran. Apalagi di akhir bulan, dimana orang sudah pada menerima gajian atau THR.
How to Get There?
Xtrans |
1. Memakai travel Xtrans
Turun di Kartika Chandra trus lanjut dengan taksi. Jadwal paling pagi jam 09.00
2. Menggunakan Kereta Api
Kereta api yang paling pagi sekitar jam 5.15, yaitu kereta ekonomi. Harganya murah meriah. Ada juga jadwal yang agak siang sekitar jam 6.00 pagi, yaitu kereta ekonomi AC Kalimaya. Harga lebih mahal dibanding kereta api ekonomi AG, alias angin gelebuk.
3. Menggunakan angkutan Samudra Perkasa
Biayanya sekitar Rp17.500 dari Serang. Ya, poolnya ada di Serang, dekat pintu belakang RS Sari Asih. Setiap jam ada jadwal menuju Jakarta. Turun di slipi, lanjut menggunakan metromini jurusan Tanah Abang.
4. Menggunakan kendaraan pribadi
Ini sih ngga usah ditanya lagi. Bisa bebas borong sekuatnya, karena tidak pusing mesti mikirin kendaraan untuk bawa banyak barang.
Ada Apa Di Sana?
Perlengkapan Haji & Umrah |
Perlengkapan Haji & Umrah |
Hendak belanja keperluan dan oleh-oleh umrah dan haji? Di Tanah Abang, sangat lengkap. Harganya jauh lebih murah jika kita beli di toko-toko yang menjual perlengkapan haji dan umrah. Bayangkan saja, sejadah tipis, dengan kualitas yang bagus, bisa didapat di sini dengan hanya merogoh kocek Rp12.500 saja. Jika beli lusinan, harga jatuhnya lebih murah lagi. Nah, orang umrah dan haji, rata-rata beli oleh-olehnya di sini. Kurma, kacang arab, kacang pistasio, tasbih, sejadah, kaos haji, baju ihram, semua ada di sini.
Fashiom Korea |
Aneka Macam Bros |
Jika suka baju-baju berbau India, di sini juga ada kios yang khusus menjual sari India beserta aksesorisnya. Tapi lumayan agak mahal sih untuk ukuran dompetku. 1 baju sari bisa berharga 1 juta keatas. Ssst...ini nguping orang yang sedang negosiasi harga sama orang Indianya langsung. Begitu denger harganya, langsung kabur deh. Haha.
Tanah Abang juga pusatnya untuk segala keperluan anak, mulai dari baju, sepatu sampai tas sekolah dengan berbagai macam model juga ada. Lumayan terjangkau harga tas sekolah anak di sini. Oya, penggemar bola pun terpuaskan di sini, karena banyak yang menjual kaos-kaos kesebelasan bola terkenal.
Untuk ibu-ibu yang ingin mendekorasi rumahnya dengan gorden-gorden lucu, di sini harganya agak miring. selain bisa pesan, juga sudah ada gorden jadi yang dapat langsung kita beli. Tentunya kita harus tahu terlebih dahulu ukuran jendela rumah, jangan sampai kalap beli gorden, eh tahunya nyampe rumah ngga cukup.
Yang paling aku senang di sini adalah aksesoris wanita seperti gelang, kalung,
cincing, bros, peniti jilbab. Pokoknya barang-barang ini bikin kalap! Saking
murah-murah. Bros seperti ini dijual Rp10.000/3 buah. Lucu-lucu kan?
Punya hobi merangkai-rangkai beads, mutiara, atau menjahit?
Toko Manik-Manik & Kerajinan |
Punya hobi merangkai-rangkai beads, mutiara, atau menjahit?
Di sini ada toko yang menjual
perlengkapannya. Tokonya lumayan lengkap, termasuk untuk keperluan jahit menjahit, seperti aneka macam renda, benang obras, aneka macam pita dan lainnya. Selain itu juga terdapat aneka macam pernak-pernik yang bisa dipakai untuk mendekorasi rumah.
Jika waktunya makan siang, food court ini sangat penuh, jadi malas karena harus antri dan cari tempat makan.
Berhubung waktu itu lagi puasa, cuma bisa menatap deretan makanan dan air minum di gelas plastik yang berwarna-warni. Duh, menggoda sekali.
Di lantai paling atas, ada mesjid. Untuk mencapai lantai paling atas jika
menggunakan lift harus 2 kali. Pertama ke lantai 10, kemudian lanjut ke lantai
12. Di sini agak sedikit berputar-putar, karena harus keluar area parkiran terlebih
dahulu. Kalau dari food court ada tangga berjalan yang langsung menuju ke
mesjid.
Mesjidnya lumayan besar. Tiang-tiang yang tinggi dengan corak belang-belang,
mengingatkan pada suasana mesjid Madinah. Angin sepoi-sepoi, sehingga walaupun
ada di tingkat paling atas, dekat dengan sinar matahari, tetapi tidak terasa
panas.
Tempat sholat perempuan di lantai 2 mesjid. Tempat wudhu dan mesjid terawat dengan baik. Meluruskan kaki sehabis lelah berjalan dari pagi, setelah selesai sholat di mesjid, terasa nikmat. Sambil beresin barang-barang belanjaan biar sedikit lebih rapih dan gampang dibawa.
Saatnya pulang!
Pulang ke Cilegon or Serang bagaimana? Sama seperti berangkatnya, bisa naik kereta, naik Samudra Perkasa, atau naik travel Xtrans dari Kartika Chandra.
Nah, kali ini kita pilih yang terakhir. Kartika Chandra. Dari Tanah Abang naik taxi,
kira-kira Rp35.000, berhenti depan Kartika Chandra. Pool Xtrans ada di sini.
Letak kantornya dekat dengam atm centre. Jadwal keberangkatan dari Kartika
Chandra ke Cilegon atau Serang adalah jam 15.30, dengan biaya sekitar
Rp90.000/orang.
Walaupun kaki jemper, sepertinya ngga kapok buat datang lagi ke Brother Land.
Lapar Sehabis Muter Seharian?
Jangan khawatir. Di Tanah Abang ada food courtnya. Lumayan luas dengan berbagai jenis makanan dan minuman yang dijajakan.Jika waktunya makan siang, food court ini sangat penuh, jadi malas karena harus antri dan cari tempat makan.
Berhubung waktu itu lagi puasa, cuma bisa menatap deretan makanan dan air minum di gelas plastik yang berwarna-warni. Duh, menggoda sekali.
Sholat Bagaimana?
Mesjid di Lantai Atas |
Tempat sholat perempuan di lantai 2 mesjid. Tempat wudhu dan mesjid terawat dengan baik. Meluruskan kaki sehabis lelah berjalan dari pagi, setelah selesai sholat di mesjid, terasa nikmat. Sambil beresin barang-barang belanjaan biar sedikit lebih rapih dan gampang dibawa.
Saatnya pulang!
Pulang ke Cilegon or Serang bagaimana? Sama seperti berangkatnya, bisa naik kereta, naik Samudra Perkasa, atau naik travel Xtrans dari Kartika Chandra.
Walaupun kaki jemper, sepertinya ngga kapok buat datang lagi ke Brother Land.
saya pengen ke tanah abang pakai kereta blm kesampaian aja mba hehehe
BalasHapusNaik kereta seru Mbak, walau agak lama kalau kereta ekonomi. Kalau dari Serang mungkin jam 6 pagi kali yak.
HapusIya ya... kayak masjid di Madinah :)
BalasHapusIya..suka gaya mesjid ini. Walau ada di bagian paling atas, cuacanya teteo adem
Hapuske Tanah Abang ini emang kudu bawa duit secukupnya ya, kalo enggak mah bablas udah -_-
BalasHapusBetul Mbak. Harus disiplin dibatasi. Di batasi aja suka menyimpang dari tujuan utama..hahaha.
Hapusiya jangan pas mau lebaran puyeng dah pasti gak kira kira penuhnya, jangan bawa kendaraan juga kalo bisa macetnya mantep
BalasHapusLebaran sama musim haji penuh tumplek. Hehe.
HapusTanah abang seru banget, apalagi musim haji..
BalasHapusKalau musim hajian, mending beli jauh-jauh hari. Penuh sesak deh kayaknya bagian perlengkapan haji dan umrah.
HapusJadi ingin ke Tanah Abang nih...he he
BalasHapusTanah Abang selalu ngangenin, soalnya saya cewek. Kalau cowo, saya lebih senang Tanah Mbak. Hehe.
HapusKe Tanah Abang harus banyak bawa uang nih..he .he..Pasti ingin belanja banyak nih..
BalasHapusJustru jangan bawa banyak-banyak. Malah ludes ntar. Dibatasi kalau saya mah. Kalau udah lebih dari budget, mau ngga mau harus stop. Apalagi kalau mau deket lebaran begini, pasti banyak model-model baru.
HapusDimana letak toko manik²nya mbak...?? Tolong infonya... Trims...
BalasHapusseinget saya sih di atas di pojok sebelah toko2 sepatu, sebelum lantai makanan. Maaf saya lupa tepatnya.
Hapus